Thank's For

Ir.Waskita,MM, SEJAK MAHASISWA AKTIF DI ORGANISASI MAHASISWA

Waskita,begitu biasa ia disapa, Pria kelahiran Bojonegoro,1 juni 1952 ini mengawali kiprahnya diranah pendidikan dengan menjadi dosen di Fakultas Pertanian jurusan Kehutanan (dahulunya kedua fakultas ini digabung).Diawal karirnya sebagai dosen,atas rekomendasi dari teman-temanya,beliaupun dipercaya menjadi Pembantu Dekan III. Beliau dan Istrinya Dra.Hj.Sri Lestari,M.Pd dianugrahi 3 orang anak yaitu :Reine Suci Wulandari,S.Hut.MP, Bayu Prihandono,Ssi.MSc. dan Lertyo Canggih Prakarsa,ST.


Mantan PD 3 Fakultas Kehutanan Ini mulai menampakkan kecintaannya pada bidang kemahasiswaan semenjak ia duduk di senat mahasiswa(sekarang DPM). “Waktu itu saya sudah aktif disenat mahasiswa fakultas Pertanian tahun1972”,ujarnya.Selain aktif disenat kampus,beliau juga menjadi pelopor terbentuknya band Untan pertama, bersama teman-teman seperjuangannya.Sebagai seorang mahasiswa yang aktif dibidang kemahasiswaan,beliau juga mengalami guncangan saat peristiwa Malore terjadi di UI (Universitas Indonesia).Untan dianggap kurang membantu pada saat peristiwa itu terjadi.

Setelah lulus sarjana muda di Fakultas Pertanian,beliau melanjutkan pendidikannya di IPB (institut Pertanian Bogor),dan menyelesaikan gelar sarjana penuhnya disana.sepulang dari menempuh pendidikan,beliau kembali ke UNTAN dan menjadi dosen.Cukup lama berselang,beliau kembali melanjutkan studinya di magister Untan jurusan Manajemen SDM.

Suami dari Sri Lestari ini kian aktif dibidang kemahasiswaan semenjak terpilih menjadi pembantu rector III dan resmi dilantik pada 3 Oktober 2011 lalu.Dalam visi misinya,ia selalu menekankan agar mahasiswa yang aktif diorganisasi maupun UKM agar tidak melalaikan kuliahnya. “Saya itu maunya mahasiswa itu meningkatkan kreativitas,bakat disegala bidang,meningkatkan potensi diri,tapi lulusnya tepat waktu’’.Ungkap Pria tiga anak ini. Beliau selalu mengajarkan pada anak didiknya agar berani membuka potensi diri,seperti didikannya pada putra-putrinya yang mengantarkan dua dari tiga anaknya juga menjadi dosen.

Disela-sela kesibukannya sebagai pembantu rektor,Waskita juga menulis bahan ajar untuk mata kuliah yang dipegangnya.Beliau juga merupakan Dosen Mata Kuliah Umum untuk mata kuliah PKN. Dimata mahasiswa ia dikenal sebagai dosen yang baik dan bersahabat, seperti yang diungkapkan aan mahasiswa F.Kehutanan angkatan 2010,”bapak termasuk dosen yang sangat baik,ramah, tidak pelit nilai dan memiliki jiwa kemahasiswaan” ungkapnya.


Ir.Waskita,MM
Istri : Dra.Hj.Sri Lestari,M.Pd
Anak-anak:
· Reine Suci Wulandari,S.Hut.MP
· Bayu Prihandono,Ssi.MSc.
· Lertyo Canggih Prakarsa,ST.

Hilda, Mimbar Untan
11 november 2011

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Lady Gaga, Salman Khan